idealoka.com (Jember) – Calon Bupati Jember nomor urut dua (2) Hendy Siswanto mengapresiasi kreativitas pemuda Talangsari yang sukses menggelar pentas seni budaya, Jumat, 9 Oktober 2020.
Hendy disambut iring-iringan seni musik hadrah dan tarian Singo Barong saat tiba di lokasi pentas. Ia juga disuguhi pertunjukan Bujang Ganong dari para pemuda Talangsari.
“Terima kasih kepada para pemuda Talangsari yang sudah memberikan pertunjukan yang luar biasa. Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini dan mendukung penuh agar kegiatan ini digelar secara rutin,” ujar Hendy.
BACA : Hendy Berharap Ada Gedung Seni Budaya yang Layak di Jember
Menurutnya, kesenian adalah salah satu sendi kehidupan yang sangat berperan penting dalam masyarakat. Kesenian dan budaya merupakan identitas bagi masyarakat, khususnya di Kabupaten Jember.
“Kesenian dan budaya adalah aspek penting dalam hidup. Ini bagian dari identitas kita dan harus dilestarikan serta diteruskan hingga anak cucu kita,” kata mantan pejabat di Kementerian Perhubungan ini.
BACA : Hendy Kritik Program Kartu Tani dan Kelangkaan Pupuk Subsidi
Hendy menilai selama ini para pekerja seni dan budaya kurang mendapatkan perhatian dari pemerintah. Ia bersama Gus Firjaun berkomitmen membuat wadah bagi para pekerja seni dan budaya.
“Seniman dan budayawan di Jember juga harus diperhatikan. Saya dan Gus Firjaun sepakat untuk membuat wadah bagi seniman dan budayawan. Harus ada tempat khusus yang layak agar para seniman dan budayawan bisa menunjukkan hasil karya mereka. Masyarakat juga bisa ikut merasakan dan menikmatinya dengan mudah,” tutur penerima piagam tanda kehormatan Satyalencana Karya Satya tahun 2013 dan Satyalencana Pembangunan tahun 2014 dari Presiden RI ini. (*)