PCNU Bangil Gelar Istighotsah Kubro Demi Keselamatan Bangsa dan Perdamaian Dunia

Istighotsah Kubro PCNU Bangil di Stadion R. Soedarsono, Ahad, 26 November 2023.

IDEALOKA.COM (Pasuruan) – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Bangil menggelar istighotsah kubro untuk keselamatan bangsa dan perdamaian dunia di Stadion R. Soedarsono, Kelurahan Pogar, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Ahad, 26 November 2023.

“Ini bentuk ikhtiar batin yang dilakukan keluarga besar jamiyah NU untuk mendoakan Indonesia agar tetap aman, damai, dan tertib serta untuk terwujudnya perdamaian dunia,” kata Ketua Tanfidziyah PCNU Bangil Sobri Sutroyono dalam sambutannya.

Read More

Sobri juga berpesan agar masyarakat tetap menjaga kerukunan, gotong royong, dan kebersamaan dalam menghadapi masa depan. “Kami juga mengajak para jemaah untuk salat gaib mendoakan para syuhada dan korban jiwa akibat ekskalasi kekerasan yang terjadi di Palestina dan membaca qunut nazilah memohon pada Allah agar bencana kemanusiaan ini segera berhenti,” katanya.

Ketua Panitia Istighotsah Kubro PCNU Bangil Sudiono Fauzan mengatakan istighotsah kubro ini merupakan rangkaian peringatan satu abad NU. Sudiono juga mengingatkan sejarah lahirnya PCNU Bangil yang didirikan langsung oleh salah satu muassis NU KH Abdul Wahab Hasbulloh.

“Kira-kira dua tahun setelah NU didirikan, PCNU Bangil didirikan Mbah Wahab. Bahkan beliau sendiri yang jadi Rais Syuriah PCNU Bangil,” kata Mas Dion yang juga Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan.

Pengurus Ranting NU Ngering mengikuti Istighotsah Kubro di Stadion R. Soedarsono, Bangil, Ahad, 26 November 2023.

Sudiono berharap akan lahir ulama-ulama besar berkualitas nasional dan dunia dari PCNU Bangil seperti yang pernah dialami pada masa kejayaan awal-awal berdirinya PCNU Bangil.

Mas Dion menjelaskan ada beberapa tujuan dalam istighotsah kubro ini. “Kita punya tiga hajat besar. Pertama, mudah-mudahan semua program NU Bangil dikabulkan. Kedua, hajat bangsa kita mudah-mudahan selamat menjadi bangsa yang jaya. Hajat ketiga, kita sebagai solidaritas mendoakan saudara-saudara kita di Palestina mudah-mudahan mendapat pertolongan Allah dan dibebaskan dari penjajahan zionis Israel. Yang terakhir, mudah-mudahan seluruh hajat pribadi dan keluarga kita dikabulkan Allah,” katanya.

Ribuan orang yang mengikuti istighotsah datang dari enam kecamatan Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) di bawah PCNU Bangil antara lain Kecamatan Rembang, Bangil, Beji, Gempol, Pandaan, dan Prigen.

Para pengurus tingkat ranting NU juga hadir. Salah satunya dari Ranting NU Ngering, Dusun Ngering, Desa Legok, Kecamatan Gempol. “Kami hadir rombongan dengan delapan mobil,” kata Ketua Tanfidziyah Pengurus Ranting NU Ngering Ainur Rosyid Achmad.

Usai salat subuh, para jemaah dari Ranting NU Ngering mulai berkumpul dan berangkat menuju titik kumpul yang sudah ditentukan MWC NU Gempol. Rombongan MWC NU Gempol berangkat dan dikawal aparat kepolisian menuju lokasi istighotsah.

“Istighotsah ini rangkaian peringatan satu abad NU yang diadakan PCNU Bangil. Ini jadi penyemangat kami sebagai pengurus baru di NU Ranting Ngering,” kata Rosyid. Menurutnya, salah satu program kerja NU Ranting Ngering adalah istighotsah setiap sebulan sekali di musala-musala yang ada di Ngering.

Istighotsah dihadiri para kiai, masyayikh, habib, dan jajaran Forkopimda Kabupaten Pasuruan termasuk Penjabat Bupati (Pj) Pasuruan Andriyanto. Usai subuh, jemaah mulai berduyun-duyun menuju lokasi istighotsah. Arus lalu lintas menuju lokasi istighotsah cukup padat.

Petugas Banser NU dan Satlantas Polres Pasuruan bahu membahu mengatur arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan panjang.

Istighotsah dimulai sekitar pukul 06.30. Meski sinar matahari cukup terik, jemaah tetap antusias mengikuti zikir dan doa yang dibacakan sembilan kiai hingga selesai. Salah satunya KH Azhari Sarbani asal Dusun Ngering, Desa Legok, Kecamatan Gempol.

KH Azhari Sarbani menjadi salah satu ulama yang didaulat membacakan doa

Dalam istighotsah ini, panitia membagikan ribuan kupon gratis bagi para jemaah melalui pengurus enam MWC NU di bawah PCNU Bangil. Panitia menyediakan hadiah umrah untuk tiga orang dan uang tunai masing-masing Rp200 ribu untuk 200 orang.

Setelah doa selesai, panitia mengundi hadiah umroh bagi tiga orang dan untuk pemenang hadiah uang tunai bagi 200 orang akan diumumkan melalui media sosial. (*)

Related posts

Leave a Reply